"Minimum" adalah sebuah kemampuan khusus yang dimiliki seseorang, dan yang memiliki kemampuan itu disebut sebagai "Minimum-Holders". Nice, adalah seorang anak muda yang bisa bergerak secepat suara dengan kemampuannya "Sonic Minimum". Bersama dengan partnernya, Murasaki, mereka berdua bekerja sama dalam menyelesaikan tugas yang diberikan Neko, yang berperan menerima tawaran dari client.
Suatu saat, mereka berdua ditawari dengan dua macam pekerjaan. Yang
pertama adalah menangkap seorang penjahat yang ingin mencuri berangkas
sang client, dan yang satunya adalah mengawal seorang perempuan agar
tidak diculik (karena pada saat itu terjadi penculikan berantai siswa perempuan, dan kemungkinan clientnya menjadi target).
Langsung saja Murasaki mengambil tawaran pertama, karena bayarannya 10
kali lipat dari satunya, sedangkan Nice malah mengambil tawaran kedua (dia pemalas soalnya :v). Karena itulah mereka mengerjakan tugasnya masing-masing, dan tidak dalam satu partner.
Murasaki mendatangi rumah dimana client dan berangkasnya berada, dan
tentu saja sambil menunggu pencurinya datang, sedangkan Nice mencoba
untuk menyelidiki kasus penculikan berantai siswi perempuan yang mungkin
saja berhubungan dengan clientnya. Dan benar saja, tanpa sepengetahuan
Nice, ada seseorang mendatangin clientnya Azusa.Setelah menghancurkan dinding (ternyata ia juga seorang minimum-holders, penjahat tersebut meminta Azusa untuk mengatakan suatu nomor (password). Untung saja saat kejadian tersebut Ratio dan Birthday tidak
jauh dari sana, dan langsung menyelamatkan perempuan tersebut, then
sang penjahat berhasil kabur dengan nomor rahasia tersebut.
Di sisi lain, Murasaki disibukkan dengan berangkas tersebut. Dan
tiba-tiba saja ada seseorang menyerangnya, dan orang tersebut adalah
penjahat yang mendatangin Azusa. Tanpa basa-basi, Murasaki langsung
beraksi dengan kemampuan yang dimilikinya. Nice, yang akhirnya menyadari
kalau kasusnya berhubungan dengan kasus yang ditangani Murasaki
langsung mendatangi tempat tersebut, ketika ia melihat penjahatnya ada
disana, langsung saja ia memperlihatkan kemampuannya dengan menjetikkan
jari, dia sudah ada di depan penjahat tersebut.
Saat saya nonton episode pertama dari Hamatora ini, teringat dipikaran
saya anime "Code Breaker" dan "Danganronpa The Animation" yang sama-sama
memiliki kemampuan berbeda setiap karakternya. Dan untuk anime ini saya
katakan menarik pada first impression. Misteri dan action langsung bisa
kita rasakan dibagian awal, dan diselesaikan dengan kemampuan
penyelidikan Nice yang cukup keren. Selain itu, di akhir episode kita
akan diperkenalkan dengan kemampuan Nice dan Murasaki yang tentunya
sangat menarik dan membuat kita ingin melanjutkan ke episode berikutnya.
O iya, dalam episode pertama ini, setelah mereka berdua menyelesaikan
tugasnya, Murasaki membuka isi brankas yang dimiliki clientnya, dan
mungkin kalian akan tertawa dan sedikit jengkel setelah melihat isinya
:v.
Sungguh pembukaan yang bagus untuk sebuah anime. Dan saya berfikir
mungkin nantinya dibagian story akan saya kasih nilai 8/10, tapi setelah
melihat sampai episode ke-12, sepertinya tak pantas jika diberi point
segitu. Why ? Itu karena saya menemukan cukup banyak kejanggalan dalam
Hamatora, misalnya saja sang pengumpul informasi yang menjadi langganan
Nice selalu saja ada disetiap kejadian, bahkan diluar lokasi tempatnya
bekerja, kemudian sang protagonis dan antagonis yang minum-minum
bersama, karakter yang sebelumnya mati tiba-tiba muncul di episode
berikutnya tanpa ada penjelasan, dan satu lagi yang nggak saya sebutkan
karna bisa jadi spoiler.
Entah itu memang disengaja oleh sang produsernya, atau memang cacat yang
tak diketahui. Kalau memang disengaja, mungkin saja akan dijelaskan
pada sequalnya.
Beralih ke bagian sound. Pada bagian opening dengan "Flat" by Livetune
feat. Yūki Ozaki, dan endingnya "Hikari" by Wataru Hatano saya pikir
sesuai dengan animenya. Music yang terdengar beat, mendukung video yang
action tersebut :v. But, untuk bgm kayaknya setengah-setengah saya pikir
:v. Kadang enak didengerin, terutama saat scene comedy, namun nggak
jarang juga bikin kuping gatal, misalnya dengan bgm seperti suara nyamuk
yang muter-muter saat scene agak serem-an.
Kemudian dibagian karakter, art-nya cukup bagus dan halus. Design
karakternya juga enak dipandang mata, begitu juga dengan
effect-effectnya saat battle menambah greget suasana. Dan berikut
beberapa karakter yang ada di Hamatora.
Nice (Ohsaka, Ryota)
Murasaki (Hatano, Wataru)
Hajime (Kato, Emiri)
Koneko (Yasuno, Kiyono)
Ratio (Kobayashi, Sanae ; Nakamura, Yuuichi)
Birthday (Fukuyama, Jun ; Watanabe, Akeno)
Honey (Kitamura, Eri)
Jika kalian lihat nama dari masing-masing karakter, mungkin akan
terdengar aneh. Apakah mereka nggak punya ide untuk nama-namanya ? Atau
memang dibuat seperti itu ? Entahlah. But, nggak terlalu penting juga
saya rasa :v.
Yos that's all, dan untuk overallnya mungkin saya kasih point 6-7/10 (agak bingung :v).
Hal terbesar yang mengganggu pikiran saya ada dibagian storynya, yang
menurut saya kacau dan entah mau kemana arahnya, kemudian bgmnya yang
terdengar seperti nyamuk benar-benar mengganggu telinga saya. Namun,
kalau melihat dari karakternya mungkin bisa dipertimbangkan (meskipun nggak bagus-bagus amat). Yah, itulah menurut saya. -END-
0 komentar:
Posting Komentar